Miss Bus dan Miss flight

Tuesday, December 16, 20140 comments


 
Suatu hari di bulan November, aku menerima BBM dari afri, teman kantor yang tengah berlibur ke negara tetangga malaysia.  isi pesannya seperti ini:   
 
"kak.....afri ikut jejak kakak...., ketinggalan pesawat tadi hiks," tulisnya
 
Astagfirullah, jawab ku
kok bisa?," balasku
 
"Iya, padahal udah di bandara, tapi keenakan sarapan jadinya lupa," balasnya lagi.
 
Aku tertawa, trus aku sampaikan kepadanya, jangan sedih, ikhlas saja, ambil hikmahnya, karena ketinggalan pesawat bisa menambah waktu lagi untuk jalan-jalan walaupun kantong makin jebol dibuatnya.

Cerita ketinggalan pesawat/bus memang akrab dengan ku.  Sejak dulu, aku selalu dijuluki si ratu miss bus.  Dulu, saat bekerja dan tinggal di asrama, sering kali miss bus atau ketinggalan bus, Alhasil aku jadi sering naik taxi agar tidak terlambat untuk ke tempat kerja.

Miss the bus / miss the filight yang sering dikenal dengan miss bus dan miss flight punya cerita tersendiri dalam hidupku.

Suatu hari di tahun 2001, Aku bepergian sendirian dari kota penang menuju kuala lumpur menggunakan bus.  Ditengah perjalanan, entah di daerah mana, aku sudah lupa, bus tersebut berhenti di sebuah tempat peristirahatan, seluruh penumpang turun.  Seperti biasanya, aku turun untuk salat dan makan, namun saat sedang menikmati makanan, bus yang membawa ku ke tempat itu berangkat meninggalkan tempat itu.  Masih segar dalam ingatan betapa paniknya aku saat itu. karena selain dompet dan hp, seluruh barang-barang ku tinggalkan di dalam bus tersebut.  Dalam panik, aku melihat sebuah mobil sedan yang juga ingin meninggalkan tempat peristirahatan tersebut. 

Dengan sigap pula aku menghadang mobil tersebut dan berkata:

Help...!! Help.....!!

Begitu si bapak pengemudi membukakan kaca mobil langsung saja aku teriak,

Help me pak cik, Bas saye dah belepas, tolong kejarkan pak cik...please....!!!

Pengemudi tersebut masih bingung dan belum sempat menjawab, aku langsung saja membuka pintu mobilnya.  Dia yang saat itu tau aku lagi panic, tidak banyak tanya, langsung saja mengejar bus yang aku tunjuk tersebut. 

Begitu telah dekat dengan bus yang di maksud, si bapak pengemudi itu pun membunyikan klakson mobilnya dan mendahului bus tersebut.  Memberikan tanda agar bus tersebut berhenti.  Begitu bus berhenti aku pun langsung keluar dari mobil bapak tersebut dan langsung masuk ke dalam bus. 
Semua penumpang di dalam bus tertawa, aku sempat ngomel2 ke pengemudi bus tersebut sebelum kembali duduk di kursiku.

Bus itupun berjalan dan aku duduk di kursi sambil memandangi tas dan barang lainnya yang aku tinggalkan tadi di dalam bus.  Tiba-tiba aku teringat sesuatu,

Astagfirullah!!! aku lupa ucapkan terima kasih ke bapak pengemudi mobil sedan tersebut.  Karena terlalu antusias keluar dan masuk ke dalam bus tadi, ucapan terima kasihpun lupa ku ucapkan. 

Hingga saat ini, aku masih saja mengingat peristiwa tersebut.   Dalam hati, aku berkata:
Terima kasih pak, semoga Bapak  selalu diberi kemudahan dalam hidup. Aminnn...

Nb: Gambar diatas hanya  ilustrasi, diambil dari google :D
Cerita mengenai yg ketinggalan pesawat lain lagi, next time aku ceritakan lagi...heheheh

Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Ruang Semu Ku - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Fera Zandra
Proudly powered by Blogger